Catatan Mengesankan Barcelona Selama Tour Musim Panas Amerika

Penulis: Alamsyah - Waktu: Senin, 31 Juli 2017 - 14:33 PM
Credit by: fcbarcelona.co.id

Jakarta-PINews.com- Dalam tur Musim Panas di Miami, Amerika Serikat, FC Barcelona berhasil menyapu bersih tiga laga, termasuk mengalahkan musuh bebuyutan mereka, Real Madrid. Ernesto Valvedre, sang pelatih anyar klub yang berjuluk Blaugrana itu dan seluruh skuad pasukan Katalonia, menyatakan sangat siap menghadapi musim 2017-2018.

Dalam laga ujicoba internasional tersebut, Leo Messi dan kawan-kawan memberikan catatan yang sangat apik dan menunjukan kesiapan mereka merebut berbagai mahkota kejuaraan di musim 2017-2018. Selain merebut tropi International Champions Cup untuk pertama kalinya, laskar Blaugrana sukses mempecundangi Juara Liga Italia, Juventus dengan skor 2-1, menghempaskan Manchester United 2-1 dan menghabisi musuh bebuyutan mereka, Real Madrid dengan skor 3-2.

Beberapa catatan seperti yang dilansir dari website resmi klub, sang pelatih Valverde memainkan 24 dari 26 pemain yang diboyong dalam laga itu dengan menyisahkan 2 pemain yakni Goudlas dan Ezkieta di luar lapangan.

Dalam tur selama 12 hari tersebut, Baugrana berlatih sebanyak delapan kali. Beberapa sesi latihan dilakukan dua kali di New York, Washington dan Miami sebagai persiapan menghadapi musim baru.

Enam gol berhasil dicetak dan hanya kebobolan tiga gol di ajang International Champions Cup. Hasil dari tiga laga ini positif dengan rerata dua per satu gol dalam setiap laga.  Catatn lainnya, Ernesto Valverde masih belum terkalahkan sebagai manajer FC Barcelona usai melakoni tiga laga.

Dari 270 menit aksi di International Champions Cup, Cillessen mencatat jumlah menit bermain terbanyak dengan 225 menit, diikuti oleh Piqué, Rakitic, Sergio, Neymar Jr dan Jordi Alba dengan 163 menit.

Neymar Jr menjadi sorotan di tiga laga sepanjang tour ini. Tiga gol yang dicetak di tiga laga membuatnya menjadi pencetak skor terbanyak selama pramusim. Ada empat pencetak gol dimana Neymar mengantungi tiga dan Messi, Rakitic serta Pique masing-masing mengantungi satu gol.

Di laga Clasico pada Sabtu, Cillessen mencatat 75% keberhasilan dalam penyelamatan gawang. Enam dari delapan penyelamatan yang dilakukan oleh penjaga gawang ini mengkonfirmasi penampilan baik sang kiper dan menjadikannya MVP di laga kontra Manchester United.

FC Barcelona mencatat dua kali lipat jumlah umpan dibandingkan dengan Real Madrid. Tim Ernesto Valverde menyelesaikan 634 umpan sedangkan Real Madrid hanya 375. Selain itu, selama tour Amerika, Barça selalu berada di peringat atas untuk catatan passing dengan persentasi umpan penuh di atas 83% (87% kontra Juventus, 84% kontra Manchester United dan 86% kontra Real Madrid).

 

Editor: