Hebat, Seorang Pelajar 20 Tahun Terpilih Jadi Anggota Parlemen Inggris
Credit by: Mhairi Black (@mhairi1921-Twitter)

Jakarta, PINews.com - Sebuah gambaran nyata prestasi kaum muda di bidang politik bisa dilihat di jajaran Parlemen Inggris. Seorang remaja berusia 20 tahun sukses terpilih menjadi anggota parlemen Inggris.

Adalah Mhairi Black, seorang mahasiswi yang mewakili Partai Nasional Skotlandia (SNP) yang pro kemerdekaan Skotlandia. Black melenggang ke kursi parlemen dengan mengalahkan pesaingnya yang lebih berpengalaman yakni kepala kampanye Partai Buruh Douglas Alexander di daerah pemilihan Paisley dan Renfrewshire Selatan.

Black pun berjanji akan mempergunakan posisi barunya nanti untuk memperjuangkan kepentingan seluruh rakyat Inggris tidak hanya Skotlandia.

“Saya berjanji untuk menggunakan suara ini tidak hanya untuk memajukan Skotlandia, tapi juga mendesakkan politik yang progresif untuk kepentingan seluruh rakyat Inggris Raya,” kata Black seperti dilaporkan AFP.

“Pemilu ini adalah tentang membuat suara untuk konstituensi ini dan seluruh Skotlandia bisa lebih terdengar di Westminster dibandingkan sebelumnya," tambah Balck saat menyampaikan pidato kemenangannya.

Sementara itu sang lawan, Alexander mengaku terkesan dengan perjuangan dan kemenangan Black. Ia menerima kekalahannya dan menyebut Black telah melakukan kampanye yang tangguh.

Dengan terpilihnya Mhairi Black, dia pun menjadi anggota parlemen Inggris paling muda sejak tahun 1667.

Kesuksesan Black ini tentu bisa menjadi inspirasi bagi generasi muda di tanah air, bahwa umur bukanlah penghalang untuk bisa tampil di pentas politik dan pemerintahan, demi memperjuangkan keadilan bagi masyarakat. 

Editor: RI