Peringati HUT Kemerdekaan RI ke-70, Pertamina Renovasi Rumah Veteran dan Bantu 17 SMK di Propinsi Riau
Credit by: Dwi Soetjipto saat menyerahkan rumah kepada veteran di Riau (PIN)

Pekanbaru, PINews.com – moementum peringatan hari kemerdekaan Indonesia dimanfaatkan  PT Pertamina (Persero) untuk memberikan bantuan 'Bedah Rumah', bagi pejuang di Pekanbaru, Riau. 

Bantuan bedah rumah tersebut diberikan kepada 39 pejuang veteran yang tinggal di wilayah Pekanbaru, Rokan hilir, Rokan Hulu, Bengkalis, Inderagiri Hilir dan Dumai. Kegiatan ini merupakan bagian dari program BUMN Hadir Untuk Negeri yang diselenggarakan di 34 propinsi di seluruh Indonesia.

Bantuan diserahkan oleh Direktur Utama Pertamina Dwi Soetjipto, seusai memimpin upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-70 di halaman Terminal BBM Sei Siak. 'Bedah Rumah' bertujuan untuk memperbaiki rumah tinggal para veteran pejuang kemerdekaan, agar layak huni dan nyaman.

"Kegiatan ini menjadi bukti tanggungjawab sosial Pertamina, dimana kali ini bertepatan dengan HUT Kemerdekaan RI ke -70, tanggung jawab sosial kami ditujukan kepada para pejuang veteran yang begitu besar jasanya bagi kemerdekaan bangsa, khususnya yang tinggal di sekitar daerah operasi kami,"jelas Dwi Soetjipto. Ia juga mengungkapkan bantuan perbaikan rumah akan direalisasikan bekerjasama dengan Korem setempat.

Selain itu, Pertamina juga menyerahkan bantuan peralatan penunjang laboratorium bagi 17 SMK, diantaranya dari Dumai, Bengkalis, Indragiri Hilir, Kampar, Kep. Meranti, Kuantan Singingi, Pelalawan, Rokan hilir dan Siak. Adapun bantuan prasarana laboratlrium SMK akan menyesuaikan dengan kebutuhan alat praktek, dengan nilai Rp 50 juta per SMK yang ditunjuk bekerjasama dengan Dinas Pendidikan setempat.

Selain itu, Dwi juga secara simbolis meresmikan sejumlah program tanggung jawab sosial dan lingkungan Pertamina baik di wilayah Riau maupun di wilayah lain. Di Riau, program tanggung jawab sosial dan lingkungan Pertamina antara lain Pertamina Sehati (kesehatan ibu dan anak), pembangunan masjid, bantuan SMP IT Madani di Pekanbaru, bantuan pengaspalan Jalan Tanjung Jaya di Dumai, pelatihan home industry dan agroforestry di Sei Pakning,  serta Kawasan Ekonomi Masyarakat (KEM) hortikultura dan penggemukan sapi di Indragiri dan Kampar.

Sehari sebelumnya, Pertamina juga menggelar pasar sembako murah, di  dengan menyiapkan 3.650 paket sembako senilai Rp 100.000  yang dijual 30.000 per paket.

Editor: RI