Tingkatkan Usaha, Pedagang Kecil Diminta Presiden Sentuh Pasar Saham

Penulis: Rio - Waktu: Sabtu, 3 Januari 2015 - 09:32 AM
Credit by: Presiden Jokowi saat kunjungi pasar Tanah Abanag (setkab)

Jakarta, PINews.com - Memasuki awal tahun 2015 para pedangang di pasar diminta tidak takut untuk mencicipi dan turut serta menyentuh bursa saham untuk memajukan usaha mereka. Hal itu disampaikan langsung oleh presiden pada Jumat (2/1) di Pasar Tanah Abang.

Dilansir PINews.com dari setkab, presiden berharap hendaknya penawaran-penawaran saham dan obligasi yang baru dana-nya bisa digunakan sepenuhnya di sektor riil. “Jangan dana masuk dari masyarakat dari penawaran baru di pasar perdana dimasukkan kembali ke perputaran pasar sekunder sehingga terjadi penggelembungan harga saham,” tutur Jokowi.

Lebih lanjut ia berujar bahwa salahsatu cara pedagang terjun di bidang saham yakni melalui online trading. “Kita ciptakan kesadaran investasi di tengah masyarakat luas, sehingga kita tidak menjadi budak konsumerisme. Jadilah masyarakat yang berproduksi dan paham investasi yang sehat,” pesan Jokowi.

Editor: RI