Unggul Untuk Urusan Inovasi, Pertamina EP Jadi Yang Terbaik Di APQ Award 2015

Penulis: Awan - Waktu: Kamis, 5 November 2015 - 08:52 AM
Credit by: Presdir Pertamina EP, Rony Gunawan menerima penghargaan APQ Award 2015 untuk PT Pertamina EP yang diserahkan Menteri ESDM Sudirman Said. (pertamina-ep)

Jakarta,PINews.com - PT Pertamina (Persero) kembali menggelar Annual Pertamina Quality (APQ) Award 2015 dalam rangka mencari dan meningkatkan inovasi terbaru karya anak bangsa untuk menciptakan nilai tambah bagi perusahaan. Pada kesempatan tahun ini PT Pertamina EP lagi-lagi menjadi yang terbaik dengan menyabet piala bergilir Best of the Best APQ Award 2015. Penghargaan diserahkan langsung oleh Menteri ESDM, Sudirman Said kepada President Director PT Pertamina EP Rony Gunawan di kantor pusat PT Pertamina, Jakarta pada Rabu (4/11/2015).

Prestasi tertinggi diajang tahunan ini tidak lepas dari gemilangnya para gugus perwakilan PT Pertamina EP dengan inovasi mutakhir yang dihasilkan sehingga meraih 3 Platinum dan 6 Gold. Adapun hasil dari penilaian juri terhadap gugus PT Pertamina EP sebagai berikut.

  1. PC Prove Cepat Tepat meraih Gold
  2. PC Prove Cepot meraih Gold
  3. PC Prove Pirates of Poleng meraih Platinum
  4. PC Prove Jas Joss meraih Gold
  5. PC Prove Madeceng meraih Gold
  6. PC Prove Minicomp meraih Gold
  7. PC Prove PDP meraih Platinum
  8. PC Prove Siap Tempur meraih Gold
  9. FT Prove WO-WS Jatibarang meraih Platinum

Selain meraih piala bergilir PT Pertamina EP juga sukses membawa pulang dua penghargaan lain. Diantaranya adalah The Most Inspiring Leader. Penghargaan ini diberikan sebagai apresiasi kepada manajemen PT Pertamina EP yang berhasil mempertahankan kinerja strategis dan operasional sesuai target dalam RJPP dan RKAP melalui penurunan biaya 26 USD per barel, penambahan 4 sumur bor, perpanjangan kontrak yang menambah revenue 60 juta USD dan peningkatan cadangan migas 105% RKAP dengan value creation 2014-2015 mencapai Rp 4,5 T.

Penghargaan lainnya yang sukses disabet anak perusahaan andalan PT Pertamina di sektor hulu ini  adalah The Best Project Collaboration Improvement untuk PC-Prove PDP yang berhasil mendapatkan nilai tertinggi untuk konsep PDCA, presentasi dan aktifitas knowledge sharing pada forum presentasi CIP.

Finance Business and Support Director, Lukitaningsih yang turut hadir dalam penutupan acara bersama jajaran BOD lainnya, menegaskan bahwa apa yang didapatkan perusahaan kali ini harus disyukuri namun juga jangan terlalu jumawa, karena menurutnya mempertahankan lebih sulit ketimbang meraih.

“Jika perlu kita mulai dari sekarang mempersiapkan untuk APQ Award  2016, agar inovasi terus berjalan dan meningkat serta tidak kehilangan apa yang sekarang sudah didaptkan” ujar Lukitaningsih.

Sementara itu, President Director PT Pertamina EP Rony Gunawan mengungkapkan bahwa prestasi ini merupakan wujud dan bukti bahwa inovasi dan kreatifitas adalah suatu hal yang menjadi salah satu prioritas PT Pertamina EP.

“Kreatifitas dan inovasi adalah nafas dari PT Pertamina EP. Tanpa itu, perusahaan akan mati apalagi saat masa fluktuasi harga minyak dunia yang menurun. Apapun yang terjadi PT Pertamina EP harus tetap mengembangkan kreatifas dan inovasi di segala lini operasional” tutur Rony saat ditemui seusai menerima penghargaan.

Rony Gunawan juga meyakini bahwa tantangan didepan semakin berat untuk meningkatkan produksi serta cadangan minyak dan gas, untuk itu kreatifitas dan inovasi harus terus ditingkatkan untuk menjawab tantangan tersebut. Ia pun berharap semangat inovasi dari para perwakilan gugus PT Pertamina EP di APQ Award 2015 mampu menjadi virus dan menyebar di semua lini pekerja PT Pertamina EP.

Editor: RI