Gerah Partainya Dituduh Jadi Aktor Kriminalisasi KPK, Megawati Angkat Bicara
Credit by: Megawati Soekarnoputri (Ist)

Jakarta PINews.com - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri sepertinya gerah dengan banyaknya isu yang berkembang di masyarakat bahwa partai yang dipimpinnya merupakan aktor utama dibalik kriminalisasi yang tengah dihadapi KPK.

Mega menegaskan partainya tidak mempunyai urusan upaya kriminalisasi KPK, yang salah satu kasusnya melibatkan partai bermoncong putih itu dengan ketua KPK non aktif Abraham Samad.

“Itu tidak ada urusannya dengan PDIP. Kami tidak mengurusi hal itu. Tanya ke sana saja," ujar Megawati di Jakarta, seperti dikutip dari CNN Indonesia.

Seperti diketahui, awal mula penonaktifan Samad adalah pengakuan Sekjen PDIP, Hasto Kristianto tentang adanya pertemuan rahasia antara Samad dengan elit PDIP membahas posisi Wapres saat pemilu 2014 lalu.

Namun laporan Hasto itu hingga saat ini tidak terbukti secara jelas. KPK sendiri setelah ditinggalkan para pimpinannya terus “dipukulli” beramai-ramai dan sekarang dianggap mulai melemah. Hal ini ditandai dengan langkah pelimpahan kasus BG ke Kejaksaan Agung.

Editor: RI