Warga Keluhkan Kurangnya Sosialisasi Penutupan Jalan Akibat KAA
Credit by: Petugas menutup jalan protokol Jakarta, mengakibatkan warga harus jalan kaki beberapa kilometer ke tempat kerja (PIN)

Jakarta, PINews.com - Pelaksanaan Konferensi Asia Afrika (KAA) memasuki puncak acara pada Rabu (22/4) di Jakarta. Sejumlah jalan protokol pun ditutup sebagai akses para petinggi negara-negara peserta konferensi.

Pantauan tim PINews.com di Jalan Sudirman banyak warga yang akhirnya harus berjalan kaki akibat penutupan jalan sejak puku 07.30 hingga 09.00 wib.

“Jalan dari Stasiun Sudirman, kantor saya di Blok M” keluh Anto yang terpaksa berjalan kaki menuju tempat kerjanya.

Menurut warga, sosialisasi dirasa sangat kurang, sehingga mereka tidak tahu tentang penutupan jalan. “Sosialisasi seharusnya dari seminggu sebelum atau dua minggu, ini kan baru beberapa hari ini saja,” kata Nita yang harus berjalan dari Dukuh Atas ke kantornya di Kawasan Senayan.

Selain pagi ini, penutupan jalan juga akan diberlakukan pada pukul 17.00 hingga 18.30, di mana saat itu adalah periode para delegasi KAA kembali ke hotel dari JCC.

Editor: RI