PDIP Mendukung Penuh Pelantikan Budi Gunawan
Credit by: tempo.co

Jakarta, PINews.com - PDI perjuangan (PDIP) mengaku bahwa mendukung penuh pelantikan Komjen Pol Budi Gunawan Sebagai Kapolri. Presiden Jokowi harus melantik Budi Gunawan yang dulu pernah menjabat sebagai ajudan mantan presiden Megawati tahun 2001-2004 tersebut.

"Kami harus gentle bahwa betul kami mendukung Pak Budi Gunawan. Itu fakta," kata Politikus PDIP Dwi Ria Latifa saat diskusi bertajuk Simalakama Jokowi di Jakarta, Sabtu (14/2).

Ria mengatakan, hingga kini Fraksi PDIP di DPR masih konsisten mendorong Presiden untuk melantik Budi Gunawan. Sebab, kata Ria, pelantikan tersebut sudah menjadi amanat Undang-Undang.

Budi Gunawan telah melalui proses pencalonan sesuai aturan yang berlaku. Mulai dari dicalonkan presiden, hingga lolos uji kelayakan di DPR.

Meskipun Begitu, Ria tetap menyerahkan keputusan sepenuhnya ke presiden Jokowi. "Ini bukan hanya soal Budi Gunawan, Polri, KPK, ini sudah mbulet. Resiko harus diambil Presiden Jokowi sebagai seorang pemimpin," tegas Ria.

Editor: RI